Bebek peking adalah salah satu jenis bebek pedaging yang memiliki masa panen yang cepat. Pada usia 45 atau 40 hari bebek ini sudah dapat di panen dan di jual ke pengepul.
Saat ini populasi bebek peking sudah cukup banyak di Indonesia. Pasalnya banyak peternak yang tertarik untuk memelihara bebek peking karena masa panennya yang cepat serta dagingnya yang enak.
Bebek peking itu yang seperti apa sih?
Bebek peking yaitu persilangan dari jantan peking dan betina hibrida putih. Warna bulu saat bebek peking besar yaitu berwarna putih. Sedangkan saat bebek masih usia anakan atau kita sebut sebagai dod bebek peking berwarna kekuningan.
Berbicara mengenai DOD Bebek Peking, sudah pasti kita akan memilih DOD Bebek Peking dengan kulitas yang baik. Tentu tidak mungkin bukan kalau kita ingin pelihara bebek namun bibitnya jelek atau tidak berkualitas. Hal itu akan mempengaruhi usaha ternak bebek kita.
Nahhh, agar usaha ternak bebek kita berjalan dengan lancar dan sukses, kita perlu mengetahui ciri-ciri dod bebek yang baik / berkualitas.
Berikut adalah ciri-ciri DOD Bebek yang baik :
Bulu pada dod bebek bersih dan kering
Matanya jernih, sehat dan tentunya tidak buta
Bobot DOD sekitar 40 gram
DOD bebek bergerak lincah dan aktif
Kakinya tidak pincang
DOD bebek terlihat sehat dan tidak ada penyakit
Fakta Menarik Tentang Bebek Peking
Fakta Menarik Tentang Bebek Peking
1.Sejarah bebek peking
Awal mula bebek peking ini ada yaitu pada zaman kerajaan Dinasti Ming abad ke-13. Bebek peking menjadi makanan favorit keluarga kerajaan tersebut.
Tidak semua orang bisa makan daging bebek peking kecuali keluarga kerajaan. Karena hal tersebut maka ada restoran bernama Bianyifang yang pertama kali menyediakan menu makanan bebek peking.
Nah, dari situlah saat ini bebek peking sudah bisa dinikmati oleh semua orang, baik itu masyarakat menengah keatas atau menengah ke bawah.
- Terkenal sebagai makanan khas dari negara China
Tidak disangka ternyata bebek peking yang saat ini kita kenal adalah makanan khas dari Beijing, China.
Tekstur pada daging bebek peking yaitu lembut dan saat dimasak rasanya cukup lezat. Dari semua jenis bebek yang ada di China, bebek peking termasuk yang paling banyak menarik perhatian oleh warga disana.
Bahkan masakan bebek peking diakui oleh dunia sebagai makanan khas negara China yang wajib dicoba apabila berlibur disana.