Kalender hari ini 29/01/2023

in kalenderhariini •  2 years ago 

IMG_20230129_061422.jpg

Peristiwa

661 - Khulafaur Rasyidin berakhir dengan kematian Khalifah Ali bin Abi Thalib.
757 - An Lushan, pemimpin pemberontakan melawan Dinasti Tang dan Kaisar Yan, dibunuh oleh anaknya sendiri, An Qingxu.
1258 - Invasi pertama suku Mongol ke Đại Việt: Đại Việt mengalahkan pasukan Mongol dalam pertempuran Đông Bộ Đầu, memaksa pasukan Mongol mundur dari negeri tersebut.
1595 - Romeo dan Juliet, sebuah sandiwara terkenal karya William Shakespeare, mungkin dipertunjukkan untuk pertama kalinya pada hari ini.
1676 - Feodor III menjadi Tsar Rusia.
1814 - Prancis mengalahkan Rusia dan Prusia dalam Pertempuran Brienne.
1819 - Thomas Stamford Raffles mendarat di pulau Tumasik yang sekarang dikenal sebagai Singapura.
1834 - Presiden AS Andrew Jackson memerintahkan pengerahan pasukan federal untuk pertama kalinya untuk menekan demo buruh.
1845 - "The Raven" dimuat di surat kabar The Evening Mirror di New York, publikasi perdana dengan nama sang penulis, Edgar Allan Poe.
1856 - Ratu Victoria mengeluarkan Surat Perintah bertandatangan dirinya secara manual yang menetapkan penganugerahan bintang jasa Victoria Cross bagi personel militer Inggris yang berjuang dengan gagah berani selama Perang Krimea.
1861 - Kansas masuk ke dalam Amerika Serikat sebagai negara bagian ke-34.
1863 - Pembantaian Sungai Beruang (The Bear River Massacre): Detasemen AD AS California Volunteers dipimpin oleh Colonel Patrick Edward Connor menyerang suku Indian Shoshone di Bear River, Washington Territory (sekarang Idaho), menewaskan ratusan orang, termasuk perempuan dan anak-anak.
1886 - Karl Benz mempatenkan mobil bermesin bensin pertama.
1891 - Liliuokalani menjadi ratu Hawaii yang terakhir.
1907 - Charles Curtis dari Kansas menjadi Senator AS pertama yang berasal dari keturunan suku Indian (Native American).
1916 - Perang Dunia I: Paris dibom dengan balon zeppelin Jerman untuk pertama kalinya.
1918 - Perang Ukrainia–Uni Soviet: Tentara Merah Bolshevik, dalam perjalanan mengepung Kiev, bertempur dengan sekelompok kecil tentara pelajar di Pertempuran Kruty.
1918 - Perang Ukrainia–Uni Soviet: Pemberontakan bersernjata yang diorganisir oleh kaum Bolshevik untuk mengantisipasi Tentara Merah yang melampaui batas bermula di Gudang Senjata Kiev, yang baru dipadamkan 6 hari kemudian.

Source

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE BLURT!
Sort Order:  
  ·  2 years ago  ·  


** Your post has been upvoted (16.62 %) **