Tak Kenal Makanya Tak Sayang

in introduce •  3 years ago 

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakaatuh..

Selamat pagi sahabat Steemians blurt semuanya semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT

IMG_20220117_135938.jpg


Pada kesempatan kali ini izinkan saya untuk memperkenalkan diri kembali kepada steemians semuanya. Saya yang bernama ISRARUDDIN dengan nama panggilan Isra saya kelahiran tahun 1988 tepatnya di tanggal 13 April 1988 dan sekarang umur saya sekitar 34 Tahun, saya bertempat tinggal di Desa Kumbang Kecamatan Syamtalira Aron Kabupaten Aceh Utara. Saya seorang Muslim atau Islam dari dasar kakek nenek saya dan Pendidikan terakhir saya di MAS (Madrasah Aliyah Samudera) atau setingkatan dengan SMA. Disini saya bisa dibilang sangat minim ilmunya dari segala hal, salah satunya tentang tatacara bagaimana postingan saya bisa disukai oleh curator atau pengelola lainnya baik dalam penulisan kata-kata yang kurang tepat maupun ada kata-kata yang kurang sopan, saya harap dengan segala kekurangan dan kesilapan saya supaya ditegur dan dibimbing untuk menjadi lebih baik.

20210529_231813.jpg


Untuk status kehidupan saya, Saya sudah berkeluarga dan baru dikaruniai satu anak perempuan yang sekarang sudah berumur lebih kurang 3,5 tahun. Saya hoby membaca dan berkumpul bersama orang-orang yang berpengalaman di segala bidang yang mungkin bisa saya ambil sesuatu yang bermakna dari orang tersebut.

20210529_230813.jpg


20210529_230733.jpg


Selain mulai berkarya kembali di steemit ini Kegiatan lain saya adalah mengurus tambak udang yang kebetulan memiliki 3 tambak yang lokasi tambaknya di seputaran Blang Nibong.

IMG-20210530-WA0001.jpg


@foto bersama sahabat sukse

Terimakasih buat sahabat steemian yang sudah mengunjungi postingan saya semoga teman-teman menyukainya dan bersedia memberikan komentar-kementar apa saja dengan tujuan kebaikan dan juga upvote nya walaupun tak ternilai yang penting kita saling berbagi dan mendukung satu sama lain untuk menuju kesuksesan dikemudian hari kelak. Aamiin...
***

~Salam hangat dari saya~

@israruddin


image


image
image

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE BLURT!