Polisi Singgung Sanksi Pencabutan SIM

in info •  10 months ago 

AA1k0iyU.jpg

Kebijakan tilang sistem poin ternyata bukan sekadar wacana.

Polisi sudah mulai sosialisasi, termasuk sanksi terberatnya yakni pencabutan Surat Izin Mengemudi (SIM).

Poin-poin pelanggaran lalu lintas itu akan dicatat melalui surat tilang, buku register perkara untuk kecelakaan lalu lintas, atau pangkalan data penegakan hukum lalu lintas.

Ketentuan ini diatur dalam Perpol Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan SIM.

Apabila ada pelanggar yang telah berkali-kali melanggar aturan lalu lintas dan menyebabkan penumpukan poin tilang, maka bisa dikenai sanksi pencabutan SIM.

Namun aturan pencabutan SIM bagi pengemudi yang melanggar lalu lintas tersebut belum diberlakukan untuk saat ini baru sebatas sosialisasi.

Hal ini disampaikan Dirregident Korlantas Polri, Brigjen Pol, Yusri Yunus.

"(Sistem poin SIM) masih terus kami sosialisasi, masyarakat Indonesia-kan kan masih harus pelan-pelan kami sampaikan," tegas Yusri.

Ia mengatakan dalam menerapkan sebuah aturan agar tidak menimbulkan guncangan, harus pelan-pelan.

"Agar masyarakat sadar dulu sehingga pada saat kami lakukan penegakan sesuai dengan aturan masyarakat sudah tidak kaget lagi," papar Yusri.

Berdasarkan aturan itu ada tiga pengenaan poin tilang, yaitu satu poin, tiga poin dan lima poin.

Pengenaan besaran poin tergantung jenis pelanggaran lalu lintas.

Andai sudah mencapai maksimal yaitu 12 poin, maka pelanggar dapat dikenakan dua sanksi, yaitu penahanan sementara SIM atau pencabutan sementara sebelum putusan pegadilan.

Pemilik SIM yang telah dikenai salah satu sanksi itu bisa mendapatkan SIM-nya lagi setelah melakukan pendidikan dan pelatihan mengemudi.

Batas akumulasi lain adalah 18 poin yang langsung dikenakan sanksi pencabutan SIM atas dasar putusan pengadilan.

Pelanggar bisa mendapatkan SIM lagi setelah mengikuti prosedur pembuatan SIM baru.


Posted from https://blurtlatam.intinte.org

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE BLURT!
Sort Order:  
  ·  10 months ago  ·  

Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. Read my last post to make sure that BLURT burning is profitable for you. Learn how to get more upvotes https://blurtlatam.intinte.org/burn/@mariuszkarowski/how-to-get-automatic-upvote-from-my-accounts