Pernah dengar istilah compounding? Jika kita berkecimpung dunia investasi tentu paham benar dengan apa itu compounding, dan kekuatan besarnya. Singkatnya, compounding adalah ketika hasil investasi kita secara rutin diinvestasikan kembali sehingga menghasilkan hasil yang lebih besar lagi.
Ibarat bola salju yang menggelinding dari atas bukit, compounding mengakumulasikan nilai investasi kita sedikit demi sedikit, namun dalam jangka panjang jumlahnya menjadi luar biasa besar.
Gambar di atas adalah ilustrasi yang sempurna untuk menjelaskan kekuatan compounding. Dengan titik awal senilai 1 (100 persen), jika kita tambahkan 0,01 (1 persen) setiap hari maka dalam setahun nilainya menjadi 37,78. Artinya, dengan modal investasi 1 juta rupiah, jika mampu menghasilkan keuntungan 1 persen setiap harinya maka dalam setahun nilai investasinya akan menjadi 37,78 juta rupiah. Sebaliknya, jika rugi 1 persen setiap hari, makan dalam setahun nilai investasinya akan menyusut menjadi 30 ribu rupiah.
Di dunia kripto ini banyak cara untuk menghasilkan 1 persen keuntungan setiap hari, karena itu jika dimanfaatkan dengan baik dan menjalankan disiplin investasi yang ketat maka sangat mungkin aset kripto kita akan menjadi sangat besar dalam 5-10 tahun mendatang. Kuncinya adalah disiplin, tidak ada jalan pintas di mana pun.
Your post has been upvoted (9.64 %)
Delegate more BP for better support and daily BLURT reward 😉
Delegate BP Here
Thank you 🙂 @tomoyan
https://blurtblock.herokuapp.com/blurt/upvote