TAK perlu pasang mukadimah untuk menulis postingan pertama ini. Hanya ingin mengawali dengan kata, Assalamualaikum...
Teman, kemunculan kami pada dasarnya sama dengan akun-akun komunitas lainnya. Ingin mengajak kalian menulis di Blurt sebagai wadah ngeblog.
Iya, pada tahap awal ini, kami tidak bisa memberi imbalan berupa vote karen belum memiliki Blurt Power. Tapi percayalah, suatu saat nanti akan indah pada waktunya.
Namun, jika berkenan mari sertakan tagar #blurtnesia di setiap tulisanmu agar popularitasnya terus beranjak naik.
Kami berpikir, belum ada satu pun komunitas Indonesia yang eksis. Mungkin, suatu saat nanti. Entah kapan, Blurt akan mendapatkan tempat di hati penulis Indonesia.
Oleh sebab itu, kami berharap mendapatkan dukungan agar komunitas Indonesia terbentuk melalui #blurtnesia.
Mari mengisahkan sebuah cerita, melukis dengan kata-kata. Salam bahagia selalu.
Tertanda,
@dsatria
(Founder Blurtnesia)