Tunangan merupakan sebuah tradisi yang lazim dilakukan oleh pasangan untuk menuju ke tahap pelaminan. Dengan pertunangan memberikan komitmen kepada kedua pasangan untuk melanjutkan hubungan ke arah yang lebih serius.
Biasanya dalam acara resepsi pertunangan hanya sebuah bentuk tukar cincin, namun belakangan ini acara tunangan hampir sama dengan acara lamaran. Bukan hanya seserahan cincin tapi ada juga dengan membawa seserahan atau mahar untuk calon mempelai.
Tamu dari calon mempelai pria (calon linto baro) datang ke rumah mempelai wanita sekitar pukul 11.00 Wib. Setelah acara serah terima barang seserahan lalu pihak keluarga langsung mempersilahkan para tamu undangan untuk menyantap makanan yang sudah disediakan.
Tempat acara agak terasa sempit karena diadakan di rumah toko atau ruko tempat keluarga mempelai wanita tinggal. Acara penyerahan cincin berlangsung di lantai 2 yang diserahterimakan oleh pihak keluarga linto kepada keluarga mempelai wanita.
Ada menu makanan spesial yang disediakan pihak keluarga mempelai wanita pada acara resepsi pertunangan ini yaitu pihak keluarga menyediakan menu makanan daging rusa rendang.
Pada umumnya, daging rendang yang disediakan berupa daging sapi tapi berbeda dengan acara ini. Karena pertunangan anak pertama jadi pihak keluarga dara baro menyediakan menu daging rusa yang diternak sendiri. Namun, saya sebagai penulis lupa untuk memfoto daging rusa yang dimasak rendang tersebut.
Acara selesai pada pukul 14.00 Wib, dan saya langsung pamit kepada pihak keluarga dikarenakan masih memiliki aktivitas lainnya.
Bireuen, 6 Februari 2023
Regards,
Greetings
Beautiful article. Please do not forget to support other Blurtconnect publications.
Thank you for more engagement on posts in the Blurtconnect community.
Upvotes are regularly obtained on posts published by authors that engage with fellow Blurtians through comments under articles.
Your vote, by clicking here, will mean a lot to the blurtconnect-ng Witness team
Peace