Pertani memang membuat kita bahagia

in blurtindonesia •  4 years ago 

Bagi petani pada umumnya, memiliki cara tersendiri untuk membuat hidup lebih baik, salah satu diantaranya adalah "Menyimpan Stok Pangan" yang cukup dalam jangka waktu 6 bulan kedepan.

Dengan cara ini para petani tidak di sibukkan oleh kekurangan makanan dan bahkan kelaparan, hal ini telah di lakukan oleh petani secara turun temurun dan para petani pada tahap ini berhasil bahagia.

JvFFVmatwWHRfvmtd53nmEJ94xpKydwmbSC5H5svBACH7ytgxXZuLgEcU7QsZUyzGoUMjme9hi3h8YgHZ7NmEoHiq1Ys2QTP2syaxUha3yTPUUnXKJ32ik24s6bzXeej5FHXw7pSDt.jpeg

Banana

Setelah stok pangan di simpan dengan jumlah mencukupi untuk jangka waktu dalam bulan kedepan, para petani akan mencari alternatif lain untuk meningkatkan penghasilan.

Dalam hal ini biasanya para petani akan memilih tanaman muda sebagai alternatif dalam meningkatkan jumlah penghasilan bulanan untuk mencukupi biaya hidup.

Jika anda pergi ke beberapa wilayah yang masyarakatnya menggantungkan hidup di sektor pertanian, maka anda akan sangat mudah menemukan tanaman seperti : Cabe, Tomat, Jahe, Kunyit, kates, Banana dan lain sebagainya.

Penghasilan petani 100% di topang oleh sektor pertanian, dan semua biaya pengeluaran bulanan misal biaya listrik, air, Pendidikan dan lainnya semuanya bersumber dari sektor pertanian.

JvFFVmatwWHRfvmtd53nmEJ94xpKydwmbSC5H5svBACH7yks4iGVj7t5VnZrbBKVSQvbLXsB59b1zQavnqxJCkqy7TwPgQGGag6534qEDTm9cwhkiWtFtq3xUgzimhPyvqyJ2aJfGJ.jpeg

Kakao

Selain tanaman muda para petani juga membudidayakan tanaman pala wija sebagai tanaman alternatif untuk meningkatkan penghasilan dan jangka panjang.

Beberapa jenis tanaman yang di budidayakan untuk kategori ini meliputi ; Pinang, Kakao, Kelapa, Rambutan, Durian dan lain sebagainya.

Biasanya para petani untuk membeli barang rumah tangga seperti perabotan, pakaian dan lain sebagainya, maka uang yang di pergunakan untuk hal ini bersumber dari sektor di atas.

Untuk tanaman palawija para petani menikmati hasil panen dalam jangka waktu 8 bulan sampai 1 tahun sekali, jadi tanaman jenis ini para petani tidak akan mendapatkan penghasilan bulanan sebagai biaya hidup.

Beberapa penjelasan di atas merupakan cara petani dalam mewujudkan "Better Life" dan tentu saja beberapa hal di atas sedang saya kerjakan sekarang ini.

Seperti halnya hari ini dari pagi sampai sore saya menghabiskan waktu di kebun untuk merawat beberapa jenis tanaman yang telah saya tanam.

Akhir-akhir ini saya lebih banyak menghabiskan waktu untuk berkebun, mungkin inilah persiapan saya menuju "Better Life" karena saya berasal dari kalangan petani, tentu saja pertanian akan membantu saya untuk hidup lebih bahagia di masa depan.

JvFFVmatwWHRfvmtd53nmEJ94xpKydwmbSC5H5svBACH7ymVMCxmCgmNkWw5kxigqXnY29c6SqGMQt9YYTw71kjsJNovVGV3NYVQQQKrWHXNcDFSwsqM4hGm8A34GSqbPoXLaVgmXt.jpeg

Coffee

Sambil menulis posting malam ini rasanya tidak lengkap kalo tidak di temanin oleh sang kopi, jadi malam ini saya sedang menikmati segelas kopi beraroma kupu-kupu, menambah semangat dalam menulis dan membuat otak saya mampu berpikir lebih keras.

Kopi beraroma kupu-kupu adalah salah satu lagu bergenre reggae asal Indonesia yang saya dengar setiap petang, jika anda ingin mendengar silahkan buka YouTube search "Kopi Hitam Kupu-kupu".

Kopi adalah secangkir minuman yang memiliki artian philosophy mendalam, tanpa kopi malam hari terasa hambar, hal ini akan di setujui oleh penikmat kopi sejati.

Sampai jumpa teman-teman semuanya & terimakasih banyak telah membaca, walaupun posting saya masih terlihat berantakan dan mungkin terkandung beberapa kata yang sulit di mengerti, di maklumin saja karena ini adalah tulisan petani 😅😅

Sedikit bantuan dari teman-teman semua sangat berharga bagi saya hari ini untuk menambah semangat dalam berkreativitas.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE BLURT!
Sort Order:  

Congratulations! This post has been upvoted by the @blurtcurator communal account,
You can request a vote every 12 hours from the #getupvote channel in the official Blurt Discord.Don't wait to join ,lots of good stuff happening there.