Demam tiktok terkadang membuat kita lupa diri dan keadaan di sekitar kita. Karena itu sahabat semua ada baiknya, kamu tidak bermain tiktok di 5 tempat berikut ini.
1. Tempat Ibadah
Tempat ibadah adalah tempat yang sakral, maka kamu jangan berjoget tiktok ria di kawasan rumah ibadah. Baik itu masjid maupun tempat ibadah lainnya.
Kecuali kamu mengekplorasi kan tempat tersebut dengan yang baik dan sopan. Jangan terganggu kekhusyukan orang beribadah.
2. Tempat Berbahaya
Tempat Berbahaya seperti tebing, jurang, tempat bencana dan tempat bahaya lainnya, ada baiknya tidak bermain tiktok disana. Jangan sampai karena ingin viral di Tiktok kamu lupa akan keselamatan diri kamu. Karena itu kamu perlu hati-hati dan mawas diri terhadap tempat-tempat berbahaya.
3. Lampu Merah
Bermain tiktok di lampu merah atau tengah jalan akan menganggu ketertiban lalulintas. Selain menganggu pengguna jalan, kamu juga bisa tertabrak oleh kendaraan yang melaju cepat seperti truk yang susah buat di rem.
4. Di Depan Orangtua
Sebaiknya kamu tidak bermain tiktok apalagi berjoget ria di depan orangtua dari kamu. Baik itu orang tua sendiri, maupun orang tua pada umumnya.
Di depan guru atau di kelas juga sebaliknya kamu tidak bermain tiktok. Karena perilaku seperti itu tidak patut dilakukan, selain tidak sopan dan tidak akhlak juga bisa membuat kamu mendapatkan hukuman atas perilaku tersebut. Bisa juga efek dari video itu akan menjadi bahan bullying kepada kamu nanti nya.
5. Tempat Larangan Memotret.
Tempat Larangan Memotret seperti di Musium, perusahaan, tempat wisata, dan yang lainnya. Intinya yang ada tulisan larangan memotret. Maka di tempat tersebut dilarang untuk merekam video dan foto. Maka jangan lakukan itu, karena kamu bisa di denda dan bahkan penjara karena telah melanggar ketertiban dan aturan tersebut.
Nah, itulah 5 tempat yang sebaiknya kamu tidak bermain tiktok disana. Jika ada tempat lain yang harus di tambah silahkan tinggalkan komentar.
Terima kasih sudah menonton video kami. Silahkan subscribe Channel ini agar tidak ketinggalan update terbaru dari kami.
Bekasi, 25 Maret 2021